HEADLINE NEWS


Kadis PMPD Sintang Berharap Kades Terpilih Agar Bisa Menterjemahkan Setiap Visi Misi Kedalam RPJM

 



SINTANG,ARWANANEWS- Sebelumnya Pemerintah Kabupaten Sintang telah resmi menyelenggarakan Pilkades serentak pada 18 Oktober 2022 di 14 Kecamatan yang diikuti sebanyak 72 Desa. Hari ini Senin (19/12/22) Bupati Sintang Jarot Winarno resmi melantik 72 Kepala Desa terpilih yang pelaksanaannya di Pendopo Bupati.

Usai acara pelantikan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kabupaten Sintang Herkolanus Roni, S. H, M. Si kepada wartawan menyampaikan bahwa dari 72 Kepala Desa yang dilantik pada hari ini terdiri dari 14 Kecamatan yang ada di Kabupaten Sintang yang melaksanakan pemilihan serentak.

Roni menjelaskan, bahwa dari pelaksanaan hari H sampai pada pelantikan ada 2 Desa yang mengajukan keberatan terkait hasil pemilihan, namun demikian hal tersebut sudah diselesaikan oleh panitia pelaksana pemilihan kepala Desa Tingkat Kabupaten.

“Sehingga pada hari ini total dari 72 Desa tersebut kita lakukan pelantikan semua, karena memang sengketa pilkades telah selesai," jelas Roni.

Sebelum melakukan pelantikan pihaknya telah melakukan cek administrasi kepada calon Kepala Desa yang akan dilantik. 

Dari 72 Kepala Desa yang akan dilantik terkait syarat-syarat formal tidak ditemukan masalah, sehingga mereka semua secara hukum layak untuk dilantik sebagai Kepala Desa.

Puji Tuhan pada hari ini pelantikan Kepala Desa hasil pilkades serentak berjalan aman, lancar dan sukses ini juga berkat dukungan dari semua pihak. Ini juga menunjukan bahwa masyarakat di perdesaan sudah semakin sadar tentang pelaksanaan demokrasi,” terang Roni.

Dirinya juga berpesan kepada Kepala Desa terpilih untuk dapat menterjemahkan setiap visi misi masing-masing kedalam rencana pembangunan jangka menengah (RPJM) dalam jangka lima tahun kedepan. 

Sementara itu di tempat terpisah salah satu Camat yang menghadiri acara ini Yudius Camat Kayan Hulu menjelaskan dirinya sangat mengapresiasi lancarnya acara pelantikan Kades terpilih ini.


"Saya ucapkan selamat dan sukses kepada seluruh 72 Kades yang sudah resmi dilantik pada hari ini, semoga selalu amanah dalam mengemban tugasnya," ucap Yudius.

Yudius juga mengingatkan kepada Kades khususnya para Kades di wilayah Kecamatan Kayan Hulu agar berhati-hati dalam mengelola ADD karena saat ini pengawasan sangat melekat dan laksanakan tugas yang penuh rasa tanggungjawab demi tercapainya pembangunan di Desa.

"Saya berharap khusus Kecamatan Kayan Hulu yang terdiri dari 23 Kades yang sedang berjalan mengemban tugas rakyat dan ditambah dengan 8 Kades yang dilantik pada hari ini akan bisa bersatu demi terwujudnya suatu cita-cita yang sudah dipersiapkan masing-masing Desa," harap Yudius. (MS)

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *